Thursday 10 September 2015

Kisah Nabi Saleh AS (Cerita Untuk Anak)

Nabi Sholeh adalah nabi yang diutus Allah untuk menuntun kaum nabi Tsamud. Beliau adalah putra Ubaid bin Atsif. Keturunan dan Sam bin Nuh.

Nama Tsamud berasal dari nama seseorang yang bernama Tsamud bin Amir. Dan kaum Tsamud berasal dari suku Aribah yang berasal dan kaum Ad. Diutusnya Nabi Sholeh adalah karena kekufuran dan kemusyrikan kaum Tsamud. Berawal dari Azab Allah kepada kaum Ad menghancurkan negeri mereka sehingga menjadi tandus. Kemudian negeri itu dihuni kembali oleh kaum Tsamud hingga akhirnya menjadi subur kembali. Dan kembali kenikmatan Allah anugerahkan kepada mereka dengan kesuburan dan kekayaan yang melimpah ruah. Sebagai mana kaum ‘Ad mereka lupa diri, dan mereka kemudian kembali kejalan yang sesat dengan menyembah berhala. Maka Allah mengutus Nabi Sholeh yang termasuk dalam kerabat mereka untuk memperingatkan mereka kembali ke jalan yang benar.

 “Wahal kaumku, inilah unta betina dari Allah sebagai mkjizat untukmu. Sebab itu biarkan dia makan di bumi Allah, dan janganlah kamu mengganggunya dengan gangguan apapun yang menyebabkan kamu segera tertimpa (azab). “(QS.Hud: 64)

Kaum Tsamud bukan saja ingkar kepada Allah tetapi juga mereka tidak mempercayai apa yang dianjurkan dan diperingatkan oleh Nabi Sholeh. Sampai-sampai mereka meminta Nabi Sholeh membuktikan kenabiannya dengan Mu’jizat, maka Allah memberi bukti dengan keluarnya seekor unta yang sedang hamil dari sebuah batu yang amat keras.

Namun apa yang terjadi mereka tetap ingkar atas apa yang disampaikan oleh Nabi Sholeh sampai-sampai mereka menantangnya, maka disembelihlah unta mukjizat itu oleh kaum Tsamud, mereka meminta bukti ancaman itu dengan congkaknya. Maka karena kesombongan dan keangkuhan mereka Allah membuktikan Azab-Nya dengan menimpakan mereka gempa yang amat dahsyat sebagai balasan permintaan pembuktian ancaman karena mereka ingkar dan sombong, sampai mereka mati bergelimpangan

Selamatlah kaum yang mengikuti dan patuh terhadap Nabi Sholeh, mereka setelah itu hidup dalam suasana damai karena ketaatannya terhadap Allh SWT. Dan Nabi Sholeh wafat dalam kedamaian dimakamkan di wilayah Rimlah yaitu daerah Palestina.

0 komentar:

Post a Comment

Tabir Wanita